Senin, 30 Juli 2018

Hukumnya


👉 Berbuat sebaik apa pun dimata orang yang tidak suka, tetap terlihat tidak baik; demikian sifat serta hukumnya dari orang yang tidak suka, tidak bisa melihat kebaikan sebagai kebaikan.
👉 Kendati tidak berbuat baik, dimata orang yang menyukainya, akan terlihat baik; begitu sifat serta hukumnya orang yang menyukainya, belum berbuat baik terlihat baik.
👉 Demikian pula pada umumnya serta hukumnya dalam masyarakat, kendati sudah banyak melakukan perbuatan baik; karena kelengahan sehingga orang melakukan perbuatan buruk walaupun kecil, semua kebaikannya terlupakan, hanya keburukannya yang diingat.
👉 Biarlah orang menila sesuai dengan penilaiannya, serta menurut pada umum karena itulah hukmnya. Namun kebaikan tetap kebaikan, tidak bisa menjadi jelek karena dinilai jelek. Begitu pula keburukan tetap keburukan, tidak bisa menjadi baik kendati dinilai baik. Inilah hukum kebenaran, untuk pedoman dan bersikap, dari penilaian orang.
✍ (B.Saddhaviro)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih telah berkunjung ke pariyattidhamma.blogspot